Bantuan BLT-DD dari Pemdes Bontokassi, Amma Noni Terima Bantuan di Rumah

TAKALAR| SNIPERTUNTAS.COM-Kepala Desa Bontokassi, Muh. Aksin Suarso, bersama BPDnya kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap warga dengan menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) secara langsung ke rumah penerima. Sosok kades yang dikenal ramah dan murah senyum ini konsisten hadir untuk memastikan warganya mendapatkan perhatian yang layak.

Baru-baru ini, Aksin Suarso mengunjungi rumah Amma Noni, bersama BPD Desa Bontokassi seorang lansia yang tinggal seorang diri. Dalam kunjungan tersebut, ia menyerahkan langsung bantuan BLT-DD sebagai bentuk perhatian pemerintah desa kepada warga yang membutuhkan dukungan ekstra.

“Amma Noni hari ini kita bawakan bantuan BLT-DD. Kita tahu beliau tinggal seorang diri. Meski sudah diajak oleh ponakannya, beliau memilih tetap tinggal sendiri di rumah ini,” ujar Kades Aksin Suarso.

Ia menambahkan bahwa penyaluran bantuan secara langsung seperti ini bertujuan memastikan bantuan tepat sasaran sekaligus membuka ruang komunikasi untuk mengetahui kondisi terkini warga yang hidup sendiri. Menurutnya, pemerintah desa wajib hadir secara nyata di tengah masyarakat, terutama bagi mereka yang rentan.

Aksin berharap bantuan tersebut dapat meringankan kebutuhan harian Amma Noni dan menjadi bukti bahwa pemerintah desa selalu hadir untuk warganya. Ia juga mengajak seluruh masyarakat untuk saling peduli dan menjaga para lansia yang tinggal sendiri agar tetap merasa diperhatikan.
(Arif.Uj)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Pilihan

Category List