TAKALAR,SNIPERTUNTAS.COM-Jelang hari jadi Takalar ke 65, yang jatuh pada tanggal 10 Pebruari 2025 yang akan datang, pemerintah kecamatan Galesong Selatan mengadakan Zikir dan Do’a dengan mengangkat tema _meningkatkan spritualitas dan prestasi, menuju Takalar Bisa Maju dan Menyala_ di mesjid Syuhada 45 desa Bentang. Kamis (6/2/2025)
Suasana khusyu dan khidmat kegiatan Zikir dan Do’a yang dipimpin oleh ust. Sahlan Hamzah. Hadir pada acara Zikir dan Do’a, Camat Galesong Selatan beserta seluruh jajarannya, para kepala Desa, Imam desa, ketua MUI, ketua DMI, Kapolsek, Danramil, Majelis Taklim serta tokoh agama dan tokoh pemuda se kecamatan Galesong Selatan.
Dalam sambutannya, Camat Galesong Selatan, bapak Amran T. S.Sos menyampaikan; Rasa syukur yang tak terhingga atas capaian keberhasilan yang telah diraih pemerintah kabupaten Takalar akhir-akhir ini, dan ini tidak terlepas dari tangan dingin pj bupati takalar, bapak Dr.Muhammad Hasbi. Bahkan kita juga bersyukur karena kemarin KPU telah mengumumkan pemenang pilkada setelah gugatannya penggugat ditolak oleh MK. Jadi insya Allah tanggal 20 nanti kita akan punya pemimpin baru ditakalar, tutupnya.
Kepala Desa Bontokassi Muh Aksin Suarso,.S.S. M.P.d,. berharap agar melakukan kegiatan seperti ini supaya kita dapat menjalin hubungan silaturahmi antara pemerintah kabupaten dan kecamatan maupun pemerintah desa, dengan adanya kegiatan seperti ini semoga bermanfaat bagi masyarakat, khususnya di wilayah Galesong Selatan
Sementara tokoh masyarakat yang hadir sekaligus ketua MUI kecamatan Galesong Selatan mengapresiasi kegiatan ini; kegiatan seperti ini perlu dibudayakan sehingga akan memberikan pengaruh positif bagi masyarakat. Jelas ust Husain Maro.Kegiatan Zikir dan Do’a ini juga menjadi ajang silaturrahmi antar pemerintah kecamatan dan masyarakat umum,” Khususnya
LP:Arif.Uj